Jumat, 16 Oktober 2015

Fakta-Fakta Tentang Tomoya ONE OK ROCK

Tomoya

  1. Lahir pada tanggal 27 Juni 2987 di Hyogo, Jepang
  2. Berzodiak Cancer
  3. Merupakan drummer dalam One Ok Rock
  4. Memiliki golongan darah B
  5. Tinggi badannya sekitar 168 cm
  6. Waktu kecil pernah bercita-cita jadi pemain baseball
  7. Tomoya mengaku bahwa dulu dia tuh pinter banget. Di bangku SD dan SMP, dia memperoleh peringkat lima besar dari atas. Tapi semenjak duduk di bangku SMA dan mendirikan band, dia jadi malas belajar sehingga peringkatnya malah berubah jadi lima besar dari bawah. Wakakak..
  8. Mengaku jatuh cinta pada musik ketika duduk di bangku SMP. Pada saat itulah ia mulai tertarik berain drum
  9. Tomoya punya seorang kakak cowok yang merupakan seorang gitaris dari sebuah band, dan kakaknya ini mendukung Tomoya banget dalam bermusik
  10. Sebelum bergabung bersama One Ok Rock, Tomoya pernah mengajar di ESP Musical Academy dan tergabung dalam sebuah band yang biasa-biasa aja
  11. One Ok Rock bertemu dengan Tomoya atas rekomendasi temannya. Pada saat itu, One Ok Rock baru aja kehilangan drummer­-nya yang bernama Kosanagi Yu—Tomo dan mencari drummer baru. Akhirnya mereka ketemuan deh di Stasiun Shinjuku
  12. Taka, Toru, Ryota, dan Alex bercerita bahwa ketika mereka bertemu Tomoya untuk pertama kalinya, Tomoya kelihatan kayak anak ilang—kayak orang tersesat gitu. Hahaha.. Yah, soalnya saat itu Tomoya memang baru aja pindah ke Tokyo, dan menurutnya (saat itu) Tokyo adalah kota yang menyeramkan. Hahaha..
  13. Dalam sebuah interview, Tomoya mengaku bahwa awalnya ia nggak tertarik untuk bergabung dengan One Ok Rock karena saat itu ia masih tergabung dalam band lain. Namun setelah ia mencoba untuk berdiskusi dengan rekan-relan satu bandnya, mereka justru mensupport Tomoya untuk bergabung bersama One Ok Rock
  14. Taka pernah meminta Tomoya untuk tinggal di rumahnya sampai akhirnya One Ok Rock bisa memutuskan apakah Tomoya layak bergabung dengan mereka atau enggak
  15. Bergabung dengan One Ok Rock pada tahun 2006 untuk menggantikan posisi Tomo, dan kemudian diangkat sebagai personil tetap pada tahun 2007
  16. Di awal-awal bergabung bersama One Ok Rock, Tomoya sering ditraktir makan sama Taka
  17. Tur pertama yang dilakukannya bersama One Ok Rock adalah saat Tur Tokyo-Osaka-Nagoya Quattro
  18. Paling rajin mengupdate official website One Ok Rock. Hampir 90% postingan diary One Ok Rock di website itu dia yang posting. Good job, Tomoya!
  19. Merupakan personil One Ok Rock yang paling tua
  20. Sering dipanggil dengan nama ‘Kan-Chan’ (‘Kan’ dari ‘Kanki’)
  21. Berbanding terbalik dengan Ryota, Tomoya yang usianya paling tua diantara personil One Ok Rock yang lain justru terlihat paling muda. Well, selain dari segi wajah, sifatnya juga memang agak kekanak-kanakan
  22.  Karena sifatnya yang kekanak-kanakan ini, dia sering banget jadi korban bully teman-temannya, khususnya Taka dan Toru
  23. Ketika hari ulang tahunnya, Tomoya pernah disuruh mematikan lilin ulang tahunnya pake jidat. WTF! Siapapun yang nyuruh, itu jahat! :’v
  24. Meskipun sering di-bully Taka, namun Tomoya sangat menghormati dan menghargai dia. Baginya, Taka adalah vokalis terhebat
  25. Kata yang paling sering diucapkannya adalah, “Ah?!”
  26. Tomoya paling sensitif kalo digelitikin
  27. Deket banget sama Ryota. Mereka sering curhat dan bikin lagu bareng. Baginya, Ryota itu udah kayak saudara sendiri. Uh, so sweet.. :’)
  28. Menurut Taka dan Toru, Tomoya memiliki orientasi yang buruk, sehingga sering tersesat ketika mencari ruangan dan toilet :v
  29. Ssstt.. Tau nggak sih? Tomoya sering nyolong sesuatu lho dari kamar hotel yang disinggahinya. Ckckck.. Ternyata.. klepto juga nih orang :v
  30. Diantara para personil One Ok Rock, Tomoya punya aksen bahasa Inggris paling lucu (well, aku pribadi belum pernah denger sih :p)
  31. Tomoya suka malu kalo di deket cewek lho. Dia mengaku merupakan pribadi yang pendiam
  32. Suka sama cewek yang menyenangkan dan nggak gampang nyerah :)
  33. Setelah Ryota mengumumkan pernikahannya dengan Michelle Lavigne bulan Januari lalu, pada tanggal 9 Juni 2017, giliran Tomoya yang mengumumkan di akun Instagramnya bahwa dia udah nikah. Namun siapa wanita beruntung itu, masih misteri. Rumor mengatakan bahwa ia menikahi seorang cewek asal Saitama bernama Kaori Onodera. Sedikit informasi mengenai cewek manis nan imut ini, Kaori Onodera merupakan pemilik restoran 'R My Dish' yang berlokasi di Roppongi, Tokyo. Sebelum menekuni usaha kuliner, cewek yang hobi main piano dan jago badminton ini pernah berprofesi sebagai seorang gravure idol (model wanita yang dalam pemotretannya mengenakan suit atau bikini). Selain itu, Kaori juga merupakan pecinta anjing.
    BTW, ini member OOR nggak ada aba-aba, nggak ada gosip deket sama siapa, kok ya ujug-ujug nikah? Pada ta'arufan apa gimana?
  34. Tanggal 5 November 2017, sekitar pukul lima sore Waktu Indonesia Barat, Tomoya mengumumkan kelahiran putra pertamanya melalui akun Instagram pribadinya. Welcome to the world, Baby Tomatooo!!
  35. Kalo sedang musim hujan, Tomoya suka menghabiskan waktu dengan nonton film, baca buku, atau nonton Youtube
  36. Tomoya ini penggemar komik lho. Koleksinya diantaranya Hunter X Hunter, Digimon, Vagabond, Slamdunk, dan Akagi
  37. Tomoya pernah nangis cuma gara-gara baca komik. Judulnya ‘Ooi! Ryoma’
  38. Kalo pergi ke tempat karaoke, dia paling suka bawain lagu Mikan no Uta
  39. Kalo sedang tur, dia merasa wajib bawa PSP
  40. Punya tato bertuliskan ‘If not us, who? If not now, when?’ di lengan sebelah kanan, dan tato bertuliskan ‘TTR’—yang berarti Taka, Toru, Ryota—di lengan sebelah kiri
  41. Kutipan favoritnya adalah “Steady progress, rapid advance”
  42. CD pertama yang dibelinya adalah GLAY’s (Dango San Kyoudai)
  43. Band favoritnya adalah The Used, The Killers, Radwimps, dan Muse
  44. Mengidolakan Yamaguchi-san (drummer Radwimps)
  45. Buah favoritnya adalah nanas
  46. Suka minum Red Bull, minuman berenergi, dan soda
  47. Kalo soal makanan, Tomoya suka crepes
  48. Dia juga suka ramen keju
  49. Tomoya benci serangga
  50. Tomoya mengaku bahwa hewan yang paling menggambarkan dirinya adalah kura-kura (kenapa kura-kura coba?)
  51. Pernah berkata bahwa salah satu mimpi terburuk yang pernah dialaminya adalah mimpi dikejar-kejar sama seorang pria dengan sebuah kapak menancap di kepalanya
  52. Menurut Taka, Tomoya manja, tapi sabar dan pasrah banget (kelihatan kan dari sikapnya yang biasa-biasa aja meskipun sering di-bully dan teraniaya). Selain itu, selama rehearsal, ia selalu bermain serius dan terus mencoba agar menjadi sempurna. Wah, wah, perfectionist juga ternyata. Saluuuut.. :)
  53. Sedangkan menurut Toru, Tomoya adalah orang yang akan selalu baik-baik aja apapun yang terjadi dan mampu memberikan kemampuan terbaiknya bahkan di situasi tersulit sekalipun
  54. Banyak yang memuji kelihaian Tomoya dalam menggebuk drum, tapi Tomoya sendiri merasa bahwa dirinya masih memiliki banyak kekurangan. Well, entahlah ini karena dia memang rendah hati atau karena sifat perfeksionisnya
  55. Dalam sebuah interview, Tomoya mengaku bahwa ia sangat benci kekalahan. Dan jika ia mengalaminya, itu bisa membuatnya sangat frustrasi
  56. Tomoya mendeskripsikan dirinya sebagai orang yang bahagia, dan ia akan terus bahagia selama ia masih terus bermain drum dan bersama One Ok Rock ^^

Thanks To :
dan sumber lainnya.


[Diupdate pada 05 November 2017 pkl 23.59]

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Semua member bakalan nikah tahun ini ? Toru dan taka ? #Heartbrokenworld

Anonim mengatakan...

banyak yang bilang istri nya tomoya itu nama nya Kaori Onodera

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

 
;